Mou Bicara Soal Target AS Roma di Liga Conference
KABARINDO, ROMA - Pelatih AS Roma Jose Mourinho mengatakan dirinya bersama Giallorossi memiliki target untuk melaju sejauh mungkin di kompetisi Liga Conference jelang menghadapi CSKA Sofia pada pertandingan terakhir Grup C, Kamis malam waktu setempat.
Dikutip dari situs resmi klub, Kamis, Jose Mourinho menjelaskan pertandingan melawan CSKA Sofia akan menentukan apakah AS Roma harus duduk di peringkat pertama atau kedua di Grup C Liga Conference.
Menurutnya, fase selanjutnya dari Liga Conference akan berjalan sulit karena akan ada 8 tim dari Liga Europa yang akan turut meramaikan persaingan dalam meraih gelar juara.
"Pertandingan besok (hari ini) hanya akan menentukan apakah kami mengakhiri grup di peringkat pertama atau kedua. Tapi target kami untuk kompetisi ini signifikan," ujar Jose Mourinho.
"Delapan tim akan datang dari Liga Europa, sisi yang berkualitas. Tapi, terlepas dari itu, kami tidak bisa menyembunyikan fakta bahwa kami ingin melaju sejauh mungkin di kompetisi ini," sambungnya.
Pelatih asal Portugal itu lanjut mengatakan, dirinya menginginkan AS Roma bisa memenangkan pertandingan dan mencoba untuk bisa mengakhiri fase grup sebagai pemuncak klasemen dari Grup C Liga Conference.
Dirinya paham untuk bisa meraih hal tersebut bukanlah hal mudah karena CSKA Sofia adalah tim yang bagus meski hasil selama fase grup tidak sesuai dengan apa yang mereka harapkan.
Jose Mourinho menjelaskan pada pertemuan pertama kedua tim di Roma, CSKA Sofia bisa menampilkan penampilan yang baik, tapi Serigala Ibukota akan berusaha memenangkan pertandingan ini.
"Kami ingin untuk menang dan mencoba dan memiliki kemungkinan untuk memuncaki grup. Kami tahu itu tidak akan mudah. Pendapat saya CSKA lebih baik dibanding hasil yang mereka dapatkan di grup. Bahkan ketika melawan kami (di pertemuan pertama) mereka bermain bagus. Tapi kami ingin mencoba dan menang," tegas Jose Mourinho.
AS Roma akan menjamu CSKA Sofia pada pertandingan terakhir Grup C Liga Conference di Stadion Olimpico, Roma, Kamis malam waktu setempat.
Saat ini, AS Roma berada di posisi kedua klasemen sementara Grup C Liga Conference dengan raihan 10 poin dari lima pertandingan, hanya berselisih satu poin dari Bodo/Glimt yang menempati posisi pertama.
Sumber: Antara
Foto: Twitter Fabrizio Romano
Comments ( 0 )