Usai Menang Mengejutkan di UFC 269 Julianna Pena Persilahkan Amanda Nunes Lakukan Rematch

Usai Menang Mengejutkan di UFC 269 Julianna Pena Persilahkan Amanda Nunes Lakukan Rematch

KABARINDO, LAS VEGAS - Kejutan tersaji pada UFC 269 yang digelar di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (12/12) lalu.

Salah satu kejutan yang paling disorot adalah kemenangan penantang gelar kelas bantam wanita, Julianna Pena. Ia berhasil membuat Amanda Nunes sebagai juara bertahan menyerah ketika ronde kedua berlangsung 3,5 menit.

Ini menjadi kekalahan pertama Nunes setelah mendominasi divisi petarung wanita UFC selama beberapa tahun terakhir.

Terakhir kali Nunes mengalami kekalahan adalah pada tahun 2014. Sejak saat itu, Nunes tak terkalahkan dalam 10 laga hingga menjadi juara kelas bulu dan kelas bantam.

Menanggapi keberhasilannya, Julianna tak mau jumawa, Ia bahkan mempersilahkan Amanda Nunes melakukan rematch kalau ia mengaku tak puas dengan laga pertama antara keduanya.

Baca Juga: Hasil NBA Selasa (14/12/2021): Warriors Menang Tipis atas Pacers

Baca Juga: 42 Orang Dalam Liga Premier Positif Covid-19 dalam Seminggu Terakhir

"Dia [Amanda] sudah juara begitu lama. Bagi saya dia layak mendapatkan pertandingan ulang jika dia menginginkannya. Jadi, kalau dia menginginkannya, saya juga menginginkannya dan saya bersedia memberikannya. Sepertinya itu hanya perlu masalah waktu sebelum mereka [Dana White dan UFC] mengaturnya," kata sang juara kepada TMZ.

Pena juga menceritakan kesannya sebelum menghadapi Nunes. Meskipun dirinya terlihat mudah dalam mengalahkan Nunes, kenyataannya Julianna mengaku sama sekali tidak ada yang mudah untuk mempersiapkan laga tersebut.

"Saya tahu bahwa saya akan menghadapi atlet olahraga bela diri wanita terbaik yang pernah ada. Dia datang 100 persen. Pukulannya luar biasa. Tendangan kakinya dia lempar dengan niat besar. Itu menyakitkan, tetapi saya pasti tahu bahwa di akhir pertandingan. hari itu, jika saya bisa menjaga ketenangan saya, saya akan mengangkat tangan saya sebagai pemenang." ungkapnya

Sumber TMZ

Foto Instagram/ufc