PSSI Resmi Tunjuk Indra Sjafri Tangani Tim Garuda Muda Sea Games 2023

PSSI Resmi Tunjuk Indra Sjafri Tangani Tim Garuda Muda  Sea Games 2023

KABARINDO, JAKARTA – Teka-teki siapa pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 untuk SEA Games 2023 akhirnya telah terjawab. Sebab PSSI baru saja mengumumkan bahwa mereka menugaskan Direktur Teknik, Indra Sjafri untuk menangani tim berjuluk Garuda Muda itu di pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara tersebut.

Menurut laporan dari PSSI, Indra ditunjuk menggantikan peran Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia U-23. Hal itu berdasarkan hasil rapat Komite Eksekutif PSSI yang digelar pada Senin (30//1/2023).

Dari hasil rapat itu, PSSI sadar betul bahwa harus ada pelatih yang fokus mempersiapkan Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2023 yang digelar di Kamboja pada 5-17 Mei 2023. Sebab Shin Tae-yong yang awalnya menangani Timnas Indonesia U-23 harus fokus mempersiapkan timnas U-20.

Berdasarkan desakkan itu, maka Indra Sjafri pun dipilih sebagai pelatih Timnas Indonesia U-23. Melatih timnas junior bukanlah hal yang baru, sebab sebelumnya pun ia pernah menangani Timnas Indonesia U-19 dan U-23 sebelum menjadi Direktur Teknik PSSI.

“Mengingat semakin dekatnya pelaksanaan SEA Games di Kamboja, PSSI perlu mengambil langkah untuk menunjuk pelatih yang akan bertanggung jawab pada event tersebut. Hal ini tentu sejalan dengan program Kemenpora dan KOI tentang persiapan cabang olahraga (cabor) untuk prestasi yang segera dilaksanakan,” ujar Sekjen PSSI, Yunus Nusi, melansir dari laman resmi PSSI, Selasa (31/1/2023).

Ya, sebelumnya Indra Sjafri memang sudah berpengalaman melatih Timnas Indonesia U-19 dan U-23. Bahkan Indra pernah menjuarai Piala AFF U-19 2023 dan Piala AFF U-22 2019.

Untuk SEA Games sendiri, Indra juga pernah membawa skuad Garuda Muda meraih medali perak di edisi 2019. Jadi, penunjukkan Indra Sjafri sebagai pengganti Shin Tae-yonh untuk Timnas Indonesia U-23 dirasa menjadi pilihan yang terbaik untuk SEA Games 2023. 

Untuk yang belum tahu, Shin Tae-yong sendiri tak bisa menangani Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2023 karena waktu kompetisi tersebut berdekatan dengan Piala Dunia U-20 2023 yang digelar di Indonesia.

Piala Dunia U-20 2023 digelar 20 Mei sampai 11 Juni 2023. Shin Tae-yong tentunya harus fokus beberapa bulan sebelum turnamen untuk bisa memaksimalkan persiapan Timnas Indonesia U-20. Foto: PSSI