Polisi Tangkap 3 dari 4 Tersangka Pembunuh Karyawan MRT, 1 Masih DPO!
KABARINDO, JAKARTA – Polisi berhasil menangkap tiga dari empat tersangka pembunuh karyawan MRT, DD (38), yang ditemukan tewas di aliran Kanal Banjir Timur (KBT) Cakung, Jakarta Timur pada Jumat kemarin (10/11/2023).
Ketiga tersangka tersebut yakni R (29) IS (31), JS (48) dan 1 orang yang masih dalam pengejaran atau DPO (daftar pencarian orang).
Kasubdit Resmob Polda Metro Jaya, AKBP Titus Yudho Uly mengatakan, keempat orang tersangka tersebut telah merencanakan operasi perampokan dengan modus jual beli mobil via Cash On Delivery (COD). Titus menyampaikan keempat tersangka beserta peran-perannya tersebut.
"Resmob Polda Metro Jaya melakukan penyelidikan kurang dari 24 jam, berhasil mengamankan 3 tersangka yang berinisial R (29) sebagai yang memiliki Ide, IS (31) eksekutor, JS (48) sebagai penadah dan 1 DPO,” ujar Titus dalam keterangannya, Sabtu (11/11/2023).
Titus mengatakan, ketiga tersangka tersebut diringkus saat hendak melarikan diri dari wilayah CIlegon, Banten. Kedua tersangka yakni R dan IS tengah bersembunyi di sebuah hotel di Cilegon sebelum melarikan diri ke luar Kota.
“Pelaku sempat ingin melarikan diri ke Luar Kota akan tetapi Resmob PMJ mengamankan R dan IS di salah satu Hotel di Cilegon saat hendak melarikan diri. Sedangkan penangkapan JS dilakukan di rumahnya,” ujar Titus.
Sebelumnya, polisi menyampaikan jenazah pria yang sebelumnya tanpa identitas, ditemukan di aliran Kanal Banjir Timur (BKT), Cakung, Jakarta Timur, ternyata adalah pegawai kereta MRT (mass rapid transit). Pria yang berinisial DD (38) tersebut diduga wafat karena menjadi korban pembunuhan.
Demikian disampaikan Kapolsek Cakung, Kompol Panji Ali Candra. Korban kini telah dibawa oleh pihak keluarga dari RS Polri Kramat Jati.
"Korban berinisial DD, usia kurang lebih 38. Betul, informasinya adalah karyawan MRT," tegas Panji saat dihubungi, Sabtu 11 November 2023.
Comments ( 0 )