Muhammadiyah Minta Warga Muhammadiyah Sembelih Hewan Qurban Ikuti Tanggal Pemerintah, Ini Alasannya!
KABARINDO, JAKARTA - Pemerintah menetapkan Idul Adha 1444 H jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023. Hal itu diputuskan dalam sidang isbat yang digelar Kemenag pada Minggu (18/6/2023).
Menanggapi hal itu, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu’ti meminta warga Muhammadiyah untuk menyembelih hewan kurban mengikuti tanggal yang ditetapkan pemerintah. Hal ini, sebagai bentuk memperdalam toleransi.
"Alangkah baiknya penyembelihan hewan qurban dan pembagiannya dilaksanakan pada 29 Juni atau setelahnya sebagai wujud toleransi dan saling menghormati," ujar Mu'ti dalam akun Twitter pribadinya, @Abe_Mukti, Selasa (20/6/2023).
Tak hanya itu, Ia juga meminta warganya untuk saling menghormati perbedaan. Terlebih, warga Muhammadiyah melaksanakan hari raya Idul Adha pada 28 Juni 2023.
"Kepada warga Muhammadiyah dan umat Islam yang merayakan Idul Adha pada 28 Juni hendaknya senantiasa menjaga kerukunan, saling menghormati, dan menjaga ketertiban umum," paparnya.
Diketahui, Keputusan pemerintah dalam menetapkan hari raya idul adha 2023 berbeda dengan Muhammadiyah. Sebelumnya, Muhammadiyah menetapkan Idul Adha 1444 Hijriah jatuh pada 28 Juni 2023.
Kendati demikian, Zainut meminta masyarakat tidak menjadikan perbedaan itu sebagai persoalan. Namun, bersama-sama mencari titik temu di baliknya.
"Jika pada hari ini ataupun kedepannya ada perbedaan dalam pelaksanaan ibadah yang berkaitan dengan Idul Adha kami berharap tidak ada yang menonjolkan perbedaan, akan tetapi harus mencari titik temu dari persamaan persamaan yang dimiliki," paparnya.
Comments ( 0 )