Mila Kunis Luncurkan Penggalangan Dana $30 Juta
KABARINDO, LOS ANGELES – Mila Kunis bersama suaminya, Ashton Kutcher, mengumumkan pada hari Kamis lalu (3/3) bahwa mereka meluncurkan kampanye penggalangan dana bertarget $30 juta untuk para pengungsi Ukraina.
Bekerja sama dengan Airbnb dan FlexPort.org, Mila Kunis memulai kampanye GoFundMe untuk membantu mereka yang terkena dampak konflik di Ukraina.
Ia dan suaminya berjanji akan menyamakan jumlah sumbangan hingga $3 juta dari uang mereka sendiri.
Hanya dalam beberapa jam setelah diluncurkan, kampanye tersebut telah melampaui donasi $2,5 juta, dan terus bertambah.
Mila Kunis memuji keberanian Ukraina di tengah invasi Rusia ke negara itu, tetapi masih banyak yang bisa dilakukan untuk membantu mereka yang melarikan diri dari negara yang dilanda perang, katanya.
"Orang-orang Ukraina itu kuat dan berani, tetapi menjadi kuat dan berani bukan berarti Anda tidak layak untuk didukung," kata Kunis dalam video yang diunggah ke kampanye GoFundMe. "Kami perlu mendukung rakyat Ukraina. Tolong bantu kami."
Bintang serial televisi lawas "That 70s Show" itu mengatakan bahwa tantangan saat ini adalah logistik, seperti menyiapkan perumahan dan mengirim pasokan dan sumber daya lainnya ke wilayah tersebut.
Kutcher mengatakan, bantuan tersebut akan disalurkan ke beberapa lembaga swadaya masyarakat di lapangan, yang dapat memastikan bahwa bantuan tersebut diterima oleh orang-orang yang paling membutuhkan.
Kunis, yang lahir di bagian barat Ukraina di Chernivtsi pada tahun 1983 dan datang ke Amerika Serikat pada tahun 1991, menambahkan bahwa Airbnb akan mendukung perumahan dan biaya hidup bagi mereka yang menerima pengungsi.
***(Sumber: ET Online; Foto: YouTube)
Comments ( 0 )