Lepas dari Jerat Cedera, Simona Halep Optimistis Tatap Musim 2022
KABARINDO, AUSTRALIA - Simona Halep mengalami momen yang kurang menyenangkan selama mengarungi kompetisi tenis dunia sepanjang 2021.
Cedera betis yang didapatkan saat tampil di Italian Open 2021 pada Mei tahun lalu membuatnya harus menepi pada momen yang kurang tepat.
Pasalnya, cedera itu menyebabkan Simona Halep kehilangan kesempatan tampil di Roland Garros, Wimbledon, dan Olimpiade Tokyo 2020.
Mantan tunggal putri nomor satu dunia ini pun bertekad untuk melakukan "pembalasan" dengan tampil apik sehingga bisa kembali ke jajaran top 10 ranking WTA.
Baca Juga: Peserta IBL Makin Banyak, Arki Dikania Wisnu Nilai Masa Depan Basket Indonesia Cerah
Saat ini, Simona Halep sudah berada di Australia guna mempersiapkan diri tampil dalam turnamen Grand Slam awal tahun Australian Open 2022.
"Saya merasa sangat bagus pada sesi latihan. Saya bisa berlatih lebih normal dan bertahan di lapangan hingga dua jam sehari, sesuatu yang sulit dilakukan pada masa lalu (saat dibelit cedera)," ujarnya.
"Pada saat ini, saya melihat tenis dengan cara berbeda. Saya tidak lagi memberi tekanan pada diri sendiri dan saya akan coba mempertahankannya selama pertandingan."
Terkait musim kompetisi 2022, Halep menilai persaingan bakal lebih terbuka dengan sejumlah petenis muda yang terbukti mampu membuat kejutan di beberapa turnamen besar.
"Ini adalah hal bagus dan positif untuk perekembangan tenis. Saya tak banyak menonton laga tenis tahun lalu karena cedera tetapi saya melihat hasilnya," ujar pemilik dua gelar Grand Slam itu.
"Tahun ini bakal berjalan cukup menyenangkan. Saya pun sudah menantikannya dan melihat apakah saya masih bisa bersaing."
Sumber Berita: WTA Tennis
Foto: Instagram
Comments ( 0 )