Kirab Merah Putih di Bundaran HI akan Dihadiri Presiden Jokowi, Kapolri, dan Habib Luthfi
KABARINDO, JAKARTA - Sebanyak puluhan ribu warga diprediksi hadir dalam acara Kirab Merah Putih di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, Minggu 28 Agustus 2022. Acara ini rencananya akan dihadiri oleh Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi), Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, dan Ulama karismatik Habib Luthfi bin Ali bin Yahya.
"Acara ini juga akan dihadiri oleh puluhan ribu orang dari berbagai macam elemen masyarakat," ujar Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo kepada wartawan, Sabtu (27/8/2022).
Dalam acara tersebut nantinya terdapat beberapa rangkaian kegiatan. Mulai dari, parade kirab merah putih, pawai, doa lintas agama, tausiah kebangsaan, sambutan, pembacaan ikrar, hingga hiburan.
"Kegiatan tersebut nantinya juga akan diisi dengan berbagai macam kebudayaan yang dimiliki Bangsa Indonesia," ungkapnya.
Kegiatan Kirab ini akan dimulai pukul 07.00 hingga 09.00 WIB. Adapun rute kirab tersebut dimulai dari Silang Monas hingga Bundaran HI.
Dedi menjelaskan, kegiatan tersebut dilakukan sebagai wujud untuk menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan Bangsa Indonesia.
"Indonesia sebagai negara yang kaya akan budaya, beraneka ragam suku bangsa, memiliki ribuan bahasa, tapi perbedaan bukanlah suatu halangan, untuk terus menjunjung persatuan, hal itulah yang menjadi semangat lintas elemen menggelar kegiatan kirab merah putih ini," pungkasnya.
Comments ( 0 )