Inggris Mundur, Spanyol dan Portugal Favorit Tuan Rumah Piala Dunia 2030
KABARINDO, MADRID - Spanyol dan Portugal kini jadi negara favorit jadi tuan rumah Piala Dunia 2030.
Hal ini terjadi usai Inggris dan Irlandia mengundurkan diri jadi tuan rumah bersama Piala Dunia 2030.
Inggris dan Irlandia dikabarkan lebih mengincar jadi tuan rumah Euro 2028 mendatang.
Hal ini karena keuntungan yang didapat hampir sama, tetapi dengan dana yang dikeluarkan lebih sedikit.
Spanyol dan Portugal meamng sudah berharap jadi tuan rumah bersama setelah Piala Dunia akan dihelat di Qatar serta AS, Kanada, Meksiko dalam dua edisi selanjutnya.
Piala Dunia 2030
Bagi Spanyol, jika terpilih ini akan jadi kali pertama sejak 1982 mereka akan jadi tuan rumah.
Sedangkan Portugal belum pernah jadi tuan rumah Piala Dunia sebelumnya.
Soal stadion dan infrastruktur, kedua negara semenanjung Iberia ini punya segalanya untuk jadi tuan rumah.
Pemilihan tuan rumah Piala Dunia 2030 akan dilangsungkan akhir tahun ini setelah gelaran Piala Dunia 2022 usai.
Argentina dan Uruguay jadi ancaman nyata soal tuan rumah, dengan Cina dan Korea Selatan juga tertarik mengajukan diri bersama.
Sumber: Football Espana
Foto: Twitter
Comments ( 0 )