Gempa Besar Berkekuatan Magnitudo 6,2 Guncang Wilayah Laut Saumlaki Maluku
KABARINDO, JAKARTA - Gempa besar berkekuatan Magnitudo 6,2 mengguncang wilayah Laut Saumlaki, Maluku, Rabu (24/5/2023). Gempa terjadi sekira pukul 22.49 WIB.
"Gempa (UPDATE) Mag:6.2, 24-Mei-23 22:49:34 WIB," tulis BMKG melalui akun Twitter @infoBMKG.
Lokasi koordinat gempa 7.06 LS-129.72 BT. Pusat gempa berada di laut 203 Barat Laut Saumlaki.
Kedalaman gempa 221 Km Dirasakan. Guncangan dirasakan di (MMI) IV Saumlaki, III Tual , III Molu Maru, II Dobo.
Belum diketahui ada tidaknya dampak yang ditimbulkan akibat gempa tersebut.
Comments ( 0 )