Twitter Mulai Perluas Cakupan Uji Coba Fitur Terbarunya “Downvote”
KABARINDO, JAKARTA – Aplikasi Twitter mulai memperluas cakupan uji coba fitur terbarunya, yakni Downvote. Sekarang semua penggunanya dapat merasakan pengalamannya.
Dikutip dari Okesone yang melansir dari GSM Arena, Minggu (6/2/2022), pengujian fitur Downvote sendiri telah dilakukan pada Juli 2020, namun hanya dapat diakses oleh pengguna tertentu.
Sekarang, semua pengguna yang mengakses Twitter versi web bisa menguji Downvote, disebutkan bakal segera hadir di iOS dan Android. Tetapi, tidak ada informasi lebih lanjut mengenai waktunya.
Kehadiran Downvote ini, tujuannya untuk memudahkan akun-akun perusahan dalam memahami konten yang disukai warganet Twitter.
Artinya, fitur ini tidak bukan seperti "dislike" tetapi lebih mirip dengan sebuah reaksi terhadap sebuah tweet.
Jadi, ketika ada kicauan dan telah ditandai downvote oleh pengguna, cuitan itu tidak akan lagi muncul di linimasa.
Menurut Twitter, alasan kehadiran fitur ini karena sejumlah pengguna mengaku sering menemukan balasan tweet atau konten yang terlalu keras atau tidak relevan.
Perusahaan pun berharap, downvote bisa membantu pengguna dalam menghindari konten yang tidak diminatinya, sehingga pengguna Twitter dapat meningkat. Foto : Twitter
Comments ( 0 )