Rumor MotoGP 2022 di Indonesia Terancam Batal, MGPA: Masih Dikoordinasikan

Rumor MotoGP 2022 di Indonesia Terancam Batal, MGPA: Masih Dikoordinasikan

KABARINDO, MANDALIKA - Publik sedang ramai membicarakan rumor yang beredar terkait pembatalan Indonesia menjadi tuan rumah MotoGP 2022.

Wakil Direktur Utama MGPA, Cahyadi Wanda pun menjelaskan hingga saat ini masih belum bisa diambil keputusan karena masih dikoordinasikan oleh Dona Sports dengan Pemerintah Indonesia.

Diketahui MotoGP 2022 di Indonesia nantinya akan menjadi seri kedua pada musim ini. Balap motor ini akan digelar di Sirkuit Internasional Mandalika pada 18 hingga 20 Maret mendatang.

Namun, hal ini menjadi pertimbangan kembali lantaran pemerintah Indonesia mewajibkan seluruh pendatang dari luar negeri wajib melakukan karantina selama 7x24 jam setelah mereka tiba di Indonesia. Kebijakan ini pun menjadi pertimbangan apakah pihak Dorna akan menyetejui aturan ini atau tidak.

Cahyadi Wanda pun menjelaskan bahwa masih belum ada informasi resmi terkait batalnya MotoGP Indonesia 2022 yang banyak dibicarakan publik. Hingga kini pun dilakukan koordinasi terkait hal tersebut.

“Sampai saat ini belum ada informasi seperti it uke kami. Kami berkomunikasi secara rutin dengan Dorna dan proses koordinasi berlangsung dengan sangat baik,” ungkap Cahyadi Wanda ketika dihubungi oleh MNC Portal Indonesia, Senin (17/1/2022).

Selanjutnya, Cahyadi juga berani memastikan bahwa Dorna tidak pernah menyampaikan bahwa MotoGP di Indonesia terancam batal.

“Kami saat ini sedang berkomunikasi dengan pemerintah dan Dorna menunggu hasil keputusan tersebut. Nanti kalau semua sudah selesai kami akan mengeluarkan rilis,” jelas Cahyadi.

“Hingga saat ini, kami masih terus berkoordinasi dengan semua pihak. Tapi yang pasti Dorna tidak pernah menyampaikan hal yang selama ini banyak diberitakan,” sambungnya.

Sumber: Okezone.com

Foto: WSBK, ANTARA FOTO/ANDIKA WAHYU