Rafael Benitez Bela Pemain Everton Usai Dilibas Liverpool
KABARINDO, LIVERPOOL - Hasil negatif yang didapat Everton pada laga pekan ke-14 Liga Inggris 2021-2022, Rabu (2/12/2021), membuat fans meradang. Publik Goodison Park mengaku kecewa saat tim kesayangannya dilibas 1-4 oleh sang rival, Liverpool.
Bahkan ada sejumlah fans yang melakukan aksi walkout alias meninggalkan stadion meski pertandingan baru berjalan sekitar 20 menit, kala Everton sudah tertinggal 0-2.
Apalagi kekalahan dari Liverpoll juga memperpanjang tren negatif The Toffees jadi tak pernah menang dalam delapan pertandingan terakhir. Wajar jika fans merasa kecewa.
Akan tetapi, Rafa Benitez selaku manajer Everton masih "melindungi" para pemainnya dari tekanan publik. Terlebih ada tudingan bahwa performa buruk ini disebabkan kurangnya komitmen para pemain.
Padahal posisi Rafael Benitez sebagai manajer Everton juga dianggap sudah tidak aman. Pasar taruhan di Inggris pada Kamis (3/12/2021) bahkan sudah menyebut sosok asal Spanyol itu bakal jadi manajer selanjutnya yang bakal dipecat dari kasta teratas Liga Inggris.
"Sekarang saatnya kami semua harus bersatu, memasuki Januari dalam posisi terbaik yang kami bisa. Anda bisa mengeluhkan soal kesalahan kami, kualitas pemain, atau hal-hal lain tetapi tidak dengan komitmen. Kami bekerja sangat keras," kata Benitez.
"Mengapa saya masih berpandangan positif? Karena kami melakukan start bagus di awal musim. Anda tidak bisa menjadi manajer yang buruk atau bagus hanya berdasar penilaian dalam satu minggu."
Rafael Benitez pun bertekad bisa membawa Everton segera bangkit dari keterpurukan. Sayang, jadwal pertandingan masih belum terlalu bersahabat bagi mereka.
Pada pekan ke-15 Liga Inggris 2021-2022, Everton dijadwalkan untuk menjamu Arsenal pada Selasa (7/12/2021) dini hari WIB. Meski sempat jeblok pada awal musim, The Gunners jelas bukan lawan sembarangan karena kini bertengger di peringkat lima.
Rafael Benitez ingin dirinya dan Everton fokus menghadapi pertandingan tersebut dengan sejenak menyisihkan masalah yang berkembang di luar lapangan hijau.
"Hal utama bagi saya adalah berkonsentrasi pada masalah sepak bola dan menganalisis kesalahan. Saya tidak ingin menyalahkan individu, kami menang atau kalah sebagai sebuah tim," ujar Rafael Benitez memungkasi.
Sumber Berita: Reuters
Foto: twitter.com/Everton
Comments ( 0 )