Polda Sumut dan Polairud Gagalkan Penyelundupan 30 KG Narkoba Asal Malaysia

Polda Sumut dan Polairud Gagalkan  Penyelundupan 30 KG Narkoba Asal Malaysia

KABARINDO, MEDAN - Tim Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumatera Utara dan Polairud menggagalkan penyelundupan 30 kilogram narkotika jenis sabu-sabu dan 8.000 butir pil ekstasi asal Malaysia melalui kapal di perairan Asahan, Jermal Tele Sei Sembilang, Kabupaten Asahan.

Petugas menangkap tiga orang pelaku, yakni AS (49) tekong (pengendali) warga Desa Sungai Merbau, Kecamatan Teluk Nibung, Kota Tanjung Balai, TM (47) tekong warga Kelurahan Pasar Baru, Kecamatan Sei Tualang Raso, Kota Tanjung Balai, dan MP (37) ABK warga Kelurahan Sei Merbau, Kecamatan Teluk Nibung, Kota Tanjung Balai.


Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan, Ditres Narkoba dan Polairud Polda Sumut menerima informasi adanya kapal yang membawa narkoba dari Malaysia melalui perairan Asahan tepatnya lewat jalur Jermal Tele Sei Sembilang.

Selanjutnya pada Kamis 20 Oktober 2022 sekitar pukul 10.00 WIB di perairan Asahan, petugas gabungan melihat satu unit kapal nelayan warna biru hijau bermesin dompeng tanpa nama dan tanda selar dengan gerak-gerik yang mencurigakan.

"Kemudian personel gabungan menghentikan kapal itu, dan langsung dilakukan pemeriksaan terhadap tiga orang, yakni tekong dan ABK bersama isi dan muatan kapal," ujarnya dilansir Antara, Rabu (26/10/2022).

Hadi mengatakan, dari hasil pemeriksaan di atas palka belakang ditemukan satu kardus cokelat berisikan satu bal plastik warna putih narkotika jenis ekstasi dengan total keseluruhan lebih kurang 8.000 butir.

Petugas kembali melakukan pemeriksaan di lantai dek kapal sebelah kiri ditemukan satu plastik besar warna hitam berisikan teh kemasan China merek Guang Yin Wang yang diduga berisikan narkotika jenis sabu-sabu dengan jumlah berat keseluruhan 30 kilogram.

"Terhadap ketiga orang bersama barang bukti langsung disita, dan dibawa ke Direktorat Narkoba Polda Sumut guna pemeriksaan lebih lanjut," kata Kabid Humas Polda Sumut. Foto: Ist