Piala AFF 2022: Hari Ini Jadwal Timnas vs Brunei Darussalam
KABARINDO, JAKARTA - Gelaran Piala AFF 2022 hari ini, Senin 26 Desember 2022 akan tersaji dua lanjutan pertandingan dari Grup A Piala.
Adapun kedua pertandingan itu adalah Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam, yang berlangsung di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia mulai pukul 17.00 WIB. Kemudian ada pula laga Timnas Thailand vs Filipina, yang berlangsung di Stadion Thammasat, Thailand pada pukul 19.30
Bagi Timnas Indonesia ini merupakan laga kedua mereka di Grup A Piala AFF 2022. Sebelumnya, di partai perdana, skuad Garuda mampu mendulang tiga angka usai menundukkan Kamboja dengan skor 2-1 pada Jumat 23 Desember 2022.
Torehan itu membuat Timnas Indonesia saat ini bertengger di posisi ketiga dengan koleksi tiga poin. Tim besutan Shin Tae-yong itu hanya kalah selisih gol dari Thailand dan Filipina, yang ada di posisi pertama dan kedua Grup A Piala AFF 2022.
Sebab demikian, Timnas Indonesia mengincari kemenangan keduanya di Grup A Piala AFF 2022. Hal itu ditujukan menjaga peluang lolos ke semifinal Piala AFF 2022.
Di sisi lain, Brunei Darussalam, juga tak mau merelakan kemenanan bagi Timnas Indonesia begitu saja, meski posisi mereka saat ini sangat tidak diuntungkan. Pasalnya, tim besutan Mario Rivera itu ada di peringkat terbuncit Grup A Piala AFF 2022 dengan koleksi 0 poin.
Hasil itu didapat Brunei Darussalam usai mereka gagal mendulang kemenangan di dua laga sebelumnya. Seperti diketahui, Brunei Darussalam kandas 0-5 dari Thailand di laga pembuka. Kemudian, tim berjuluk Tebuan itu kembali dihajar Filipina 1-5 di partai keduanya.
Catatan itu membuat Brunei Darussalam dalam ancaman tersingkir lebih dini dari Piala AFF 2022. Meskipun, mereka juga masih punya kans lolos ke semifinal, jika menang lawan Timnas Indonesia sore nanti.
Sementara itu, di laga lain, ada pertandingan Timnas Thailand vs Filipina yang tak kalah menarik. Tim Gajah Perang (julukan Thailand) diunggulkan menang di laga kedua mereka kontra Filipina.
Walaupun, tim besutan Alexandre Polking ini patut waspada dari The Azkals (julukan Filipina). Pasalnya, Filipina baru saja bangkit, menang lawan Brunei Darussalam usai kalah dari Kamboja (2-3) di laga pembuka.
Lantas, siapa yang bakal menang di matchday ketiga Grup A Piala AFF 2022 hari ini? Semua baru dijawab mulai sore nanti!
Berikut jadwal Piala AFF 2022 hari ini, Senin 26 Desember 2022:
Pukul 17.00 WIB – Timnas Indonesia vs Brunei Darusssalam (Stadion Kuala Lumpur, Malaysia)
Pukul 19.30 WIB – Timnas Thailand vs Filipina (Stadion Thammasat, Thailand).
Foto: PSSI
Comments ( 0 )