Lee Zii Jia Benarkan Niat Ingin Jadi Pemain Independen, Semua Tergantung Keputusan BAM
KABARINDO, KUALA LUMPUR - Isu terkait keputusan tunggal putra andalan Malaysia, Lee Zii Jia, keluar dari Pelatnas Negeri Jiran untuk menjadi pemain independen kian mendekati kenyataan.
Lee Zii Jia bahkan mengakui dirinya sudah melakukan pembicaraan awal dengan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) terkait kemungkinan tersebut.
Kini, pemain peringkat tujuh dunia itu tinggal menunggu keputusan BAM soal masa depannya sebagai pebulu tangkis.
"Yang bisa saya katakan adalah saya tidak pada tempatnya untuk mengomentari ini. Jika ada pengumuman, saya rasa BAM lebih berhak mengumumkannya" katanya pada Selasa (18/1/2022).
Baca Juga: Herry IP Sudah Tentukan Skuad Indonesia untuk Piala Thomas dan SEA Games Tahun Ini
"Sebagai pemain, yang saya inginkan adalah berlatih, bermain bagus, mendapat hasil bagus, dan membuat negara saya bangga. Hanya itu yang saya pikirkan."
Meski berencana meninggalkan Pelatnas, juara All England 2021 itu menolak dicap sebagai pemain pembangkang karena memang tidak demikian.
"Jika saya seorang pemberontak, Anda tak akan melihat saya di tempat latihan (Pelatnas BAM) pada hari ini," ujarnya.
"Hanya itu yang bisa saya katakan, selebihnya saya tidak punya komentar. BAM akan membuat pengumuman jika ada yang perlu diumumkan."
Kini, "bola" nasib Lee Zii Jia berada di tangan pihak petinggi dan pengurus BAM.
Mereka yang bakal menentukan apakah Lee Zii Jia bakal bertahan atau boleh pergi dari Akademi Bulu Tangkis Malaysia di Bukit Kiara.
Sumber Berita: stadiumastro.com
Foto: HUMAS PP PBSI-Indonesia
Comments ( 0 )