IKEA Indonesia bersama Sungai Watch Bersihkan Sampah Plastik di Sungai Daerah Jimbaran
KABARINDO, BALI - IKEA Indonesia memiliki visi untuk menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik bagi banyak orang. Oleh karena itu, IKEA selalu berkomitmen untuk membawa nilai keberlanjutan di setiap proses pembuatan produknya.
Kemarin, IKEA Indonesia telah meluncurkan produk KÅSEBERGA yang merupakan hasil kolaborasi dengan World Surf League (WSL). Produk ini terbuat dari bahan ramah lingkungan dan terbarukan dengan desain fungsional untuk menunjang gaya hidup aktif masyarakat yang sadar akan hidup berkelanjutan.
Salah satu tindakan nyata dalam rangka mendukung peluncuran produk KÅSEBERGA dan mengurangi polusi plastik adalah aktivitas river clean up di Sungai daerah Jimbaran, Bali.
Kegiatan pembersihan sungai ini merupakan kolaborasi IKEA Indonesia dengan Sungai Watch, organisasi lingkungan yang memiliki fokus utama untuk mengurangi sampah plastik di sungai. Tak hanya itu, bersamaan dengan launching produk KÅSEBERGA, IKEA Indonesia juga menginisiasi pengumpulan donasi.
Pelanggan yang membeli produk KÅSEBERGA selama periode 13 Mei 2022 sampai 13 Juni 2022 secara tidak langsung juga memberikan donasi untuk melindungi wilayah perairan Indonesia dari sampah plastik. Donasi ini akan diberikan kepada organisasi Sungai Watch untuk melakukan pembersihan sungai agar dapat menyelamatkan laut dari limbah plastik berbahaya yang berasal dari sungai.
Comments ( 0 )