Hasil Leeds United vs Manchester United: Pemain 19 Tahun Jadi Penyelamat Setan Merah
KABARINDO, LEEDS - Manchester United berhasil mencuri tiga angka di kandang Leeds United lewat laga yang berakhir dengan skor 4-2.
Manchester United sukses meraih kemenangan saat bertandang ke markas Leeds United pada pekan ke-26 Liga Inggris.
Kemenangan tersebut diraih Manchester United dengan skor 4-2 di Stadion Elland Road, Inggris, Minggu (20/2/2022) waktu setempat.
Empat gol Manchester United dicetak oleh Harry Mguire pada menit ke-34, Bruno Fernandes (45+5'), Fred (70'), dan pemain 19 tahun Anthony Elanga (88').
Leeds United sempat membuat penggemar Setan Merah panas dingin dengan dua gol yang disarangkan kurang dari semenit yang sempat menyamakan kedudukan menjadi 2-2.
Gol tersebut dicetak oleh Rodrigo Moreno pada menit ke-53 dan Raphinha pada menit ke-54.
Laga sendiri berlangsung cukup sengit bagi kedua kubu, bahkan bisa dibilang tim tuan rumah lebih menguasai pertandingan daripada sang tamu.
Hal itu terlihat dari 55 persen penguasaan bola yang dimiliki Leeds United dibandingkan Manchester United yang hanya 45 persen.
Soal tendangan ke gawang kedua tim juga hanya beda tipis yang dipimpin Leeds United dengan 16 tendangan dibanding Manchester United 15 tendangan.
Meski begitu laga ini sempat mengalami insiden yang cukup disayangkan.
Pasalnya sebelum mencetak gol ke gawan Leeds United, Elanga sempat tersungkur saat merayakan gol Fred yang membuat Manchester United unggul 3-2.
Rupanya pemain asal Swedia tersebut tersungkur setelah terkena lemparan koin yang diduga berasal dari oknum pendukung tuan rumah.
Beruntung Elanga tak mendapatkan cedera yang serius dan mampu melanjutkan pertandingan yang akhirnya mencetak gol keempat bagi Manchester United di laga ini.
Atas hasil tersebut Mancheter United berhasil mendekati Chelsea yang ada di posisi ketiga di tabel klasemen sementara.
Sementara Leeds United gagal beranjak dari peringkat ke-15 dengan koleksi 23 poin dari 24 laga.
Comments ( 0 )