Digelaran Ultah Cookies and Gummy, Samoyed Social Club Berikan Edukasi Tentang Solusi Kenakalan Samoyed
KABARINDO, JAKARTA - Berangkat dari visi komunitas Samoyed Social Club : Membentuk Keluarga Samoyed Bahagia Dan Sejahtera, di Bulan September ini, tepatnya hari Minggu 24/09, Samoyed Social Club (SSC) mengadakan acara gathering dan edukasi lanjutan dari serial sebelumnya (Alpaw vs Alpaw versi 1). Kali ini SSC menggandeng narasumber Abdul Aziz dari AK9 Dog Training @ak9.dogtraining, dengan Topik : “Solusi Kenakalan Samoyed” (SKS).
Di samping acara edukasi ini, SSC bersama dogstagram @samoyed.cookies, merayakan ulang tahun ke-6 Cookies Samoyed dan ulang tahun ke-1 Gummy Samoyed, yang dikemas dengan suasana hangat, akrab, fun dan meriah. Acara yang berlangsung dari jam 15.00 hingga jam 20.00, di @chillidog.house, Jl. Gading Raya Lestari, Sukapura Kec. Cilincing, Jakarta Utara. Gathering dengan dihadiri sekitar lebih dari 50 samoyed dan beberapa anjing ras lain yang ikut hadir, seperti Alaskan Malamute, Golden Retriver, Bichon & Giant Poodle, dimulai dengan doa dan kata sambutan dari pendiri komunitas Samoyed Social Club, Johannes Salindeho; dan dilanjut ke acara berikutnya, seperti potong kue tart ultah, pengenalan produk dari mitra SSC, lalu ke acara edukasi, sesi tanya jawab serta praktek dari apa yang sudah diedukasi dan fun games.
“Seperti yang kita semua ketahui, bahwa Samoyed adalah satu dari 14 breeds anjing termurni di dunia, yang artinya bahwa ada beberapa karakter murni dari Nenets Herding Laika (anjing pemburu Rusia kuno a.k.a. nenek moyang Samoyed) sebelum proses 'domestikasi' dengan manusia pada zaman dahulu yang masih melekat hingga sekarang,” jelas Aziz AK9 dalam sesi wawancara dengan para wartawan.
“Oleh karenanya, bagi beberapa penggemar atau pemilik anjing Samoyed, mereka menganggap bahwa Samoyed itu nakal dan keras kepala. Padahal itu merupakan cara "unik" khas anjing Samoyed untuk berinteraksi dengan kita sebagai manusia,” ujarnya.
Pada kesempatan kali ini, Aziz AK9, juga mensosialisasikan materi "Obedience FCI", manfaatnya, serta pengaplikasian rutinitas di rumah oleh pawrents, agar Samoyed lebih mudah terkontrol dan terkondisikan. Dan manfaat lainnya adalah Samoyed bisa mengikuti Obedience FCI resmi yang diselenggarakan oleh PERKIN dan jika lulus akan mendapatkan Sertifikasi Kepatuhan Obedience FCI dari PERKIN. Dan kegiatan ini bisa diikuti untuk Samoyed yang memiliki stambum maupun tidak dan apapun kondisi Samoyed itu.
Lanjut Aziz AK9, tentunya, dengan metode pelatihan yang menyenangkan, aman, dan nyaman bagi Samoyed di rumah, sehingga mereka berlatih dengan senang, dan para pawrents juga menjadi jauh lebih tenang karena Samoyednya dapat terkontrol dengan baik kapanpun dan di manapun mereka berada.
Di sisi lain, Arghia, yang sedang bahagia merayakan ulang tahun kedua samoyednya, mengatakan kepada awak media, bahwa pada edukasi ini, ada tips dan trik yang disampaikan secara sederhana dan lugas oleh Aziz AK9 dalam menangani berbagai permasalahan kenakalan dari Samoyed yang sering kali dikeluhkan pawrents, yaitu dengan pelatihan obedience FCI.
"Inilah Solusi Kenakalan Samoyed. Dan bukan hanya teori saja melainkan para peserta terlibat diskusi dan praktek secara langsung. Bahkan diberi reward, dari mitra-mitra SSC, bagi peserta yang telah mengaplikasi edukasi ini dengan benar," ujarnya.
“Teman-teman juga bisa melihat secara live edukasi ini dan sudah di post di IG @samoyedsocialclub,“ tutur Arghia dengan antusias.
Tingkat kecintaan dan kepedulian komunitas SSC terhadap anjing ras samoyed serta para pawrents yang mencintai anjing ras tersebut sangat besar. Selain acara-acara itu, SSC juga bekerjasama dengan dokter hewan dari @medivet.pet untuk konsultasi vet gratis bagi peserta yang hadir. Juga ada photobooth profesional dari @pawparazzi.studio, serta mini bazar barang-barang kebutuhan anabul, sambut Neny @nenyliana, pemilik Shiro Samoyed kepada rekan-rekan media online terkemuka.
Ida Khristianti, pemilik Chelsea Samoyed dan akun @daeneryschelsea.thesamoyed, salah satu panitia yang sibuk membagikan goodie bags bagi peserta, turut menyampaikan bahwa acara ini berlangsung sukses juga karena banyaknya partisipasi dari mitra-mitra setia SSC seperti :
@samoyed.cookies @tripletflowersadithya @furfavsnack @garlinindonesia @braveryindonesia @javapetco.official @timbersmith.id @goodcompanion.id @raw.petgourmet @gkofficial.id @wagginton @medivet.pet @pet_harbor @pets_petshop @rubypetshotel @johannes_samoyed @waggytail.id
@athena_furpetcare, dan kami Pengurus sangat berterima kasih kepada mitra-mitra SSC yang setia ini.
Di akhir acara, di atas panggung, MC Indah @quenny_malamute, juga mengumumkan para pemenang lomba obedience FCI & lomba kekompakan makan, yaitu :
Lomba obedience
1. Vodka - @fluffyvodka
2. Elmo - @ariesta4888
3. Choco - @yukiothedog
4. Pudding - @jelly_iminnie
5. Coconut - @erick.bustam
6. Frost - @little_fenrir17
Lomba kekompakan makan
1. Lady Samoyed - @babyonna_panda_hercules
2. Marvella - @marvellasamoyed
3. Queeny - @quenny_malamute
4. Snowy - @myname_snowy_22
5. Chelsea - @daeneryschelsea.thesamoyed
“Dengan diadakannya acara ini secara rutin, SSC mengharapkan bahwa awarness terhadap kecintaan anabul khususnya ras Samoyed akan semakin meningkat dan menganggap bahwa anjing adalah juga bagian dari keluarga yang patut disayangi dan disejahterakan oleh seluruh pawrentsnya.” Tutup Johannes Salindeho @johannes_samoyed, pendiri dan ketua SSC, di sela-sela kesibukan mengikuti acara Solusi Kenakalan Samoyed (SKS). Foto: Orie Buchori/Kabarindo.com
Comments ( 0 )