Inter Milan Resmi Datangkan Francesco Acerbi dari Lazio
KABARINDO, MILAN – Inter Milan mengumumkan telah berhasil mendaratkan Francesco Acerbi dari Lazio di detik-detik terakhir jelang penutupan bursa transfer musim panas 2022. Kehadiran Acerbi jelas dibutuhkan Inter untuk memperkuat lini pertahanan mereka yang masih memiliki Lubang.
Dalam keterangan resmi yang diumumkan Nerazzurri –julukan Inter–, mereka tidak memberitahu Acerbi bergabung status pinjaman atau dibeli permanan. Satu hal yang pasti, Acerbi akan menggunakan nomor punggung 15 di klub yang bermarkas di Giuseppe Meazza tersebut.
“Francesco Acerbi resmi seorang pemain Inter. Bek tengah itu bergabung dengan Nerazzurri dari Lazio dan akan menggunakan nomor punggung 15,” tulis keterangan Inter di laman resmi klub, Jumat (2/9/2022). (Foto: Laman resmi Inter)
Menurut kabar terakhir yang diungkap jurnalis spesialis transfer dari Sky Sports Italia, Fabrizio Romano, bek berkebangsaan Italia itu hanya dipinjam saja oleh Inter. Namun, terdapat opsi pembelian dalam kontrak peminjamannya namun tak diketahui berapa jumlahnya.
Kedatangan pemain berusia 34 tahun itu tentu akan memperkuat lini belakang tim besutan Simone Inzaghi itu. Terlebih lagi, sejauh ini kabarnya mereka tidak akan melepas Milan Skriniar, meski Paris Saint-Germain tertarik untuk mendatangkannya.
Acerbi sendiri merupakan rekrutan keenam Nerazzurri pada musim panas ini. Sebelumnya, mereka telah mendapatkan jasa Romelu Lukaku, Kristan Asllani, Raoul Bellanova, Andre Onana dan Henrikh Mkhitaryan.
Bek berpostur 192 cm itu adalah seorang pemain berpengalaman di Liga Italia. Dia pernah berseragam AC Milan, Chievo, Spezia, Reggina, FC Pavia, hingga Genoa.
Namun, karier emasnya didapat saat membela Sassuolo selama lima musim, dan juga Lazio selama empat musim di mana dia membukukan 173 penampilan untuk masing-masing dua klub tersebut.
Comments ( 0 )