EURO 2024: Timnas Rumania Sikat Timnas Ukraina dengan Skor Telak 3-0

EURO 2024: Timnas Rumania Sikat Timnas Ukraina dengan Skor Telak 3-0

KABARINDO, MUNICH – Tim Nasional (Timans) Rumania mempermalukan Ukraina di laga perdana Grup E Euro 2024, pada Senin (17/6/2024) malam WIB.

Dalam laga yang digelar di Allianz Arena, Munich, Jerman tersebut, tim berjulul Tricolorii itu menang dengan skor 3-0 atas Andriy Lunin dan kawan-kawan.

Gol pertama Rumania dicetak di babak pertama berkat gol Nicolae Stanciu (29’). Lalu dua gol tambahan tercipta di babak kedua, tepatnya oleh Razvan Marin (53’) adn Denis Dragus (57’).

Dengan kemenangan itu, Rumania sementara puncaki klasemen Grup E, sedangkan Ukraina di dasar klasemen. Lalu laga Grup E lainnya, yakni Belgia vs Slovakia baru akan bermain malam nanti, pukul 23.00 WIB. Foto: Reuters