Real Madrid Bertengger di Posisi Pertama Klasemen Liga Spanyol 2021-2022
KABARINDO.com : Sampai dengan Minggu (26/9/2021), klasemen sementara Liga Spanyol 2021-2022, Real Madrid berada di posisi pertama. Madrid dibuntuti oleh Sevilla dan Atletico Madrid yang tertinggal tiga poin dari Los Blancos.
Madrid ada di posisi pertama berkat tambahan satu poin pada pekan ketujuh. Main di Santiago Bernabeu, Minggu (26/9/2021), Madrid tidak mampu menembus pertahanan Villarreal. Pada babak pertama, Madrid tampil kurang meyakinkan. Mereka kalah jauh dari Villareal yang mampu menguasai bola dengan baik.
Pada babak kedua, Real Madrid bisa bermain lebih baik dengan masuknya Eduardo Camavinga yang menggantikan Rodrygo Goes. Kehadiran pemain asal Prancis itu membuat lini tengah Madrid lebih kuat. Namun, Madrid tetap gagal untuk memecah kebuntuan. Alhasil, Madrid meraih hasil imbang kedua mereka di Liga Spanyol musim ini.
Dengan hasil ini, Madrid ada di posisi pertama dengan koleksi 17 poin. Madrid unggul tiga poin dari Sevilla di posisi kedua yang masih memiliki satu tabungan pertandingan. Sementara itu, Atletico ada di posisi ketiga. Lo Rojiblancos sejatinya tidak harus tertinggal dari Madrid jika meraih hasil positif pada pekan ketujuh.
Sementara itu, posisi keempat menjadi milik Real Sociedad dengan koleksi 13 poin. Sociedad bisa naik ke posisi kedua jika menang di kandang Elche, Stadion Anoeta, Minggu (26/9/2021), malam WIB. (Foto: twitter/@realmadrid)
Comments ( 0 )