Ini 25 Pemain Indonesia All Star U-20 di International Youth Championship 2021

Ini 25 Pemain Indonesia All Star U-20 di International Youth Championship 2021

KABARINDO, JAKARTA - Indonesia All Star U-20 mendapatkan tambahan pemain jelang bergulirnya International Youth Championship (IYC) 2021. Kedua pemain yang baru bergabung itu adalah mantan penggawa Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-16, yakni Salman Alfarid dan Ihsan Kusuma Siregar.

Pada awalnya Indonesia All Star berkekuatan 22 pemain. Di mana di antaranya ada jebolan Timnas Indonesia seperti Fajar Fathur Rahman, Komang Teguh Trisnanda, dan Andre “kobra” Oktaviansyah.

Kemudian, pada latihan terakhir datang pemain eks timnas lainnya, yakni Brylian Aldama. Kini bertambah lagi dua pemain berposisi bek, yakni Salman Alfarid dari Persija Jakarta serta Ihsan Siregar yang merupakan jebolan Academy Kwarta dan membuat skuad Indonesia All Star U-20 kini menjadi 25 pemain.

Dari semua pemain yang ada, Ihsan Siregar menjadi termuda di antara lainnya yakni 16 tahun. Adapun Salman Alfarid bersama 16 pemain lainnya berusia 19 tahun.

 

Secara detail, tim Indonesia All Star U-20 membawa 2 penjaga gawang, 9 pemain bertahan, 11 gelandang, dan 3 penyerang.

Ke-25 pemain tersebut akan mempersiapkan diri untuk turnamen IYC yang digelar pada 13, 15, 17, dan 19 April 2022 nanti di Jakarta International Stadium (JIS).

IYC 2021 ini merupakan turnamen yang rencana awalnya akan diikuti klub besar seperti Barcelona U-18, Real Madrid U-18 dan Atletico Madrid U-20. Tim tanah air diwakili oleh Indonesia All Star.

Kini terdapat perubahan di mana Real Madrid U-18 batal berpartisipasi dan digantikan oleh Bali United U-20. Tim-tim besar itu telah tiba di Jakarta sejak 11 April 2022 kemarin.

Bali United U-18 telah tiba lebih dulu dengan membawa 26 pemain. Pemain paling muda berusia 15 tahun dan tertua berusia 19 tahun.

Kemudian disusul Barcelona U-18 yang tiba hari ini, Selasa (12/4/2022) memboyong 20 pemain dengan rincian 2 penjaga gawang, 8 bek, 5 pemain tengah, dan 5 penyerang.

Diikuti Atletico Madrid U-18 yang juga membawa 20 pemain dengan rincian 2 kiper, 3 bek, 14 gelandang, dan 1 striker.

Daftar Pemain Indonesia All Star U-20

Penjaga Gawang:

AHLUDZ DZIKRI FIKRI

DIAN RIZKIANA

Pemain Belakang:

AHMAD FADLI

KOMANG TEGUH TRISNANDA

MUHAMMAD RAFLY AZIZ

BIMA PRAHARA

MUHAMMAD ILHAM

IKHSAN FEBRIAN RIZOLA

FAUQA NURIKHSAN AZIZ

MUHAMMAD IHSAN KUSUMA SIREGAR MUHAMMAD SALMAN ALFARID

Gelandang:

YADI MULYADI

CECEP MULYANA

COIS ARTOMORO RAYA

JIMMY JULIANUS ARONGGEAR

ALIF JAELANI

FERNANDO PAMUNGKAS

SALMANI

NUGROHO SANTOSO

M. TAUFANY MUSLIHUDDIN

ANDRE OKTAVIANSYAH

BRYLIAN NEGIEHTA DWIKI

Penyerang

ARDI ARDIANA

AHMAD ATHALLAH ARAIHAN

MUHAMMAD FAJAR FATHUR RAHMAN